Sumsel, Detektifswasta.xyz – Pelaksanaan 4 paket proyek tahun jamak APBN 2018 – 2023 pekerjaan konstruksi Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji/Komering II di Kabupaten OKU Selatan Provinsi Sumatera Selatan dengan nilai kontrak sebesar Rp 3,7 Triliun yang dimulai pada Oktober 2018 dan dijadwalkan selesai September 2023 lalu hingga saat ini dikabarkan belum rampung.
Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Sumatera VIII Feriyanto Pawenrusi, ST, MT dan Kepala SNVT Pembangunan Bendungan BBWS Sumatera VIII Angga Prawirakusuma, ST, MT yang dikonfirmasi DETEKTIFSWASTA seputar progress fisik 4 paket proyek tahun jamak 2018-2023 Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji per akhir Desember 2023melalui surat No. 023/Red-DS/W/12/2023 tanggal 28 Desember 2023, sampai berita ini ditulis belum memberikan tanggapan
“Setahu kami proyek tahun jamak tersebut 2018 – 2023 belum selesai. Sepertinya ada kendala diantaranya Pembebasan Lahan”, kata salah seorang warga OKU Selatan pada akhir Desember 2023
Data yang dihimpun DETEKTIFSWASTA,4 paket proyek tahun jamak Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji di Kabupaten OKU Selatan Provinsi Sumatera Selatan sumber dana APBN 2018-2023 dengan total nilai kontrak Rp 3.744.256.521.000,-, pelaksanaan kontraknya mulai bulan Oktober 2018 sampai dengan September 2023, yakni : Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji Paket I di Kabupaten OKU Selatan, volume pekerjaan 1 Unit, pelaksana PT. Hutama Karya (Persero) Wilayah II KSO PT. Basuki Rahmanta Putra, nilai kontrak sebesar Rp 1.077.580.580.618, total pagu pembayaran APBN tahun 2023 sebesar Rp 97.250.000.000,- (Kode RUP 42724104); Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji Paket II di Kabupaten OKU Selatan, volume pekerjaan 1 Unit, pelaksana PT. Waskita Karya (Persero) KSO PT. Jaya Konstruksi Manggala, Tbk dan PT. Sac Nusantara, nilai kontrak Rp 1.345.921.604.000,-, pembayaran APBN 2023 sebesar Rp 97.250.000.000,- (Kode RUP 42724105)
Untuk Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji Paket III di Kabupaten OKU Selatan dipercayakan kepada PT. Nindya Karya (Persero) Wilayah II KSO PT. Taruna Putra Pertiwi, volume pekerjaan 1 Unit, nilai kontrak Rp 629.940.294.000,-, pembayaran APBN 2023 senilai Rp 111.750.000.000,- (Kode RUP 42724106); dan Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji Paket IV di Kabupaten OKU Selatan, penyedia jasa PT. Wijaya Karya (Persero) KSO PT. Rudy Jaya, nilai kontrak Rp 690.714.005.000,-, pembayaran APBN 2023 sebesar Rp 112.135.033.000,- (Kode 42724107)
Sementara untuk pekerjaan Supervisi Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji di Kabupaten OKU Selatan tahun 2018-2023 tersebut dipercayakan kepada PT. Virama Karya (Persero) Cabang Sumbar KSO PT. Bina Karya (Persero) dan PT. Kwarsa Hexagon, nilai kontrak, dengan pembayaran APBN 2023 sebesar Rp 17.500.000.000,- (Kode RUP 42724108)
Disamping melaksanakan pekerjaan konstruksi Pembangunan Bendungan, pada tahun 2022 dan 2023 lalu pihak Satuan Kerja (Satker) Pembangunan Bendungan BBWS Sumatera Selatan juga telah 3 kali melaksanakan Pembayaran Uang Ganti Rugi (UGR) Tanah melalui PPK Pengadaan Tanah, yakni pertama pada Selasa 27 Desember 2022 bertempat di Gedung Kesenian Muara Dua Kab. OKU Selatan yang ketika itu dihadiri langsung Kepala BBWS Sumatera VIII ketika itu Maman Noprayamin, ST, MT, Kepala SNVT Bendungan Ir. Lukman Hakim, ST, MT, PPK Pengadaan Tanah Yeyet Asmarayani, ST. Pembayaran UGR kedua, pada Senin 17 April 2023 di Gedung Kesenian Muara Dua, untuk 27 bidang tanah (25 orang pemilik lahan) ; dan Pembayaran UGR ketiga pada Rabu 09 Agustus 2023 untuk 28 Bidang Tanah di 5 Desa di Kecamatan Tiga Dihaji yaitu Desa Sukabumi, Kota Agung, Sukarena, Surabaya dan Peninggiran
Informasi yang dihimpun DETEKTIFSWASTA, Kepala BBWS Sumatera VIII Feriyanto Pawenrusi, ST, MT pada Sabtu (04/11/2023) meninjau langsung 4 Paket pekerjaan Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji. Setelah mengunjungi lokasi Pembangunan Bendungan, Kepala Balai melakukan Rapat MONEV bersama Tim Pembangunan Bendungan BBWS Sumatera VIII, Konsultan Supervisi dan Kontraktor Paket I, Paket II, Paket III dan Paket IV.
Untuk diketahui Bendungan Tiga Dihaji direncanakan guna mendukung program ketahanan pangan yang akan mengairi daerah Irigasi seluas 25.423 hektare di Kabupaten OKU Selatan, OKU Timur dan Ogan Komering Ilir (OKI) Provinsi Sumatera Selatan. Selain itu Bendungan Tiga Dihaji yang memiliki ketinggian 122 meter dan lebar 950 meter, juga untuk konservasi Sumber Daya Alam, pengendalian banjir pemenuhan kebutuhan Air Baku 1 m3/detik, PLTA sebesar 40 MW, sarana pariwisata dan olahraga
Data lain yang dihimpun DETEKTIFSWASTA, dalam Rencana Umum Pengadaan (RUP) Kementerian PUPR, Satuan Kerja SNVT Pembangunan Bendungan BBWS Sumatera VIII tahun anggaran 2023, terdapat 2 paket pekerjaan konstruksi Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji, yakni Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji Paket V di Kabupaten OKU Selatan (Kode RUP 37155229), dan Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji Paket VI di Kabupaten OKU Selatan (Kode RUP 37155230) dengan Metode Pemilihan Tender Cepat, dengan jadwal Pemilihan Penyedia mulai bulan Juni 2023 sampai Agustus 2023 dan jadwal pelaksanaan kontrak mulai Agustus 2023 sampai Desember 2025. (tim)